PELATIHAN PERHITUNGAN KUANTITAS DAN RAB PEKERJAAN MEKANIKAL ELEKTRIKAL DAN PLUMBING PADA GEDUNG BERTINGKAT BAGI SISWA KELAS XI JURUSAN DESAIN PEMODELAN DAN INFORMASI BANGUNAN DI SMK N 5 PADANG

Authors

  • Vivi Ariani Universitas Bung Hatta
  • Putranesia
  • Dwifitra Y. Jumas
  • Sesmiwati

Keywords:

Rencana Anggaran Biaya, Mekanikal Elektrikal dan Plumbing dan Pengabdian Kepada Masyarakat

Abstract

Penyusunan rencana anggaran biaya membutuhkan pengetahuan dan keterampilan khusus, sementara pegawai administrasi di kontraktor hanya mengerti masalah administrasi umum saja. Karena itu, kontraktor membutuhkan jasa pembuat Rencana Anggaran Biaya untuk membantu mereka menyiapkan berkas penawaran atas proyek-proyek yang diminati pada pelelangan yang dimaksud, mengingat proyek yang diminati banyak dan semuanya mengandung unsur spekulasi. Pelajaran pembuatan rencana anggaran biaya diberikan pada siswa kelas XI SMK Jurusan Desain Pemodelan Dan Informasi Bangunan. Pelajaran tanpa praktik yang cukup menyebabkan minimnya keterampilan siswa-siswa tersebut dalam menyiapkan rencana anggaran biaya yang riil. Sebelum diberdayakan, agar hasil penyusunan rencana anggaran biaya yang dikerjakan dapat dipertanggungjawabkan siswa SMK tersebut dapat diberikan pelatihan dalam menyusun rencana anggaran biaya. Kegiatan pelatihan tersebut memiliki tujuan untuk meningkatkan keterampilan siswa SMK Jurusan Desain Pemodelan Dan Informasi Bangunan yang ada di kota Padang dalam pembuatan rencana anggaran biaya, serta menambah pengetahuan dan pengalaman siswa SMK Jurusan Desain Pemodelan Dan Informasi Bangunan dalam pembuatan Rencana Anggaran Biaya. Langkah kerja terdiri dari tahap persiapan meliputi tahap observasi lokasi, wawancara, perijinan serta persiapan materi pelatihan, alat dan bahan. Pada tahap observasi, dilakukan analisis situasi yang berupa survei ke lokasi sekolah untuk mengetahui kondisi di sana. Kegiatan Survey dilakukan untuk melihat kondisi lokasi PKM. Kegiatan selanjutnya yang dilakukan adalah wawancara dengan kepala sekolah dan ketua Jurusan Desain Pemodelan Dan Informasi Bangunan. Setelah didapatkan data hasil observasi dan wawancara, ditemukan beberapa permasalahan yang terjadi di sekolah. Selanjutnya, dicarikan solusi terbaik untuk mengatasi permasalahan yang timbul dengan berkonsultasi bersama ketua Jurusan Desain Pemodelan Dan Informasi Bangunan. Solusi yang ditawarkan kepada mitra berupa pelatihan dan pendampingan perhitungan kuantitas dan Rencana Anggaran Biaya Pekerjaan Mekanikal, Elektrikal dan Plumbing.

Downloads

Published

2025-04-11