Penerapan Pendekatan Undersanding by Design untuk Merancang Perencanaan Pembelajaran Mendalam di SMAN 1 Ulakan Tapakis
Keywords:
Understanding by Design, pembelajaran mendalam, literasi numerasi, profesional guruAbstract
Pelatihan penerapan pendekatan Understanding by Design (UbD) di SMAN 1 Ulakan Tapakis bertujuan untuk meningkatkan kemampuan guru dalam merancang rencana pembelajaran mendalam yang dapat memperkuat literasi dan numerasi siswa. Kegiatan ini dilatarbelakangi oleh rendahnya kemampuan numerasi siswa dan praktik pembelajaran yang masih bersifat prosedural. Pelatihan dilaksanakan melalui tahapan persiapan, pelaksanaan, evaluasi, dan tindak lanjut dengan metode partisipatif yang melibatkan 64 guru dari berbagai mata pelajaran. Guru diberikan pemahaman tentang konsep pembelajaran bermakna serta latihan menyusun rencana pembelajaran menggunakan pendekatan UbD yang berfokus pada perumusan tujuan, bukti capaian, dan perancangan pengalaman belajar. Hasil pelatihan menunjukkan adanya perubahan signifikan pada mindset guru, yang tercermin dari meningkatnya kesadaran reflektif, kemampuan merancang pembelajaran yang berorientasi tujuan, motivasi untuk terus belajar, serta komitmen untuk menerapkan pembelajaran mendalam di kelas. Pergeseran pola pikir ini menunjukkan bahwa UbD efektif dalam membangun profesionalisme guru dan mendukung pembelajaran yang lebih bermakna serta kontekstual. Dengan demikian, pendekatan UbD dapat menjadi strategi alternatif dalam mengembangkan pembelajaran yang berfokus pada pemahaman konseptual dan peningkatan keterampilan literasi numerasi siswa.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Syukma Netti, Yusri Wahyuni, Listy Vermana; Rita Desfitri; Susi Herawati, Fazri Zuzano, Khairudin Khairudin, Niniwati Niniwati, Puspa Amelia

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Pernyataan Hak Cipta dan Lisensi
Hak Cipta :
Penulis yang mempublikasikan naskahnya pada Jurnal ini menyetujui ketentuan berikut:
Hak cipta pada setiap artikel adalah milik penulis.
- Penulis mengakui bahwa Jurnal Implementasi Riset (IRIS) berhak sebagai yang mempublikasikan pertama kali dengan lisensi Creative Commons Attribution 4.0 International License.
- Penulis dapat memasukan tulisan secara terpisah, mengatur distribusi non-ekskulif dari naskah yang telah terbit di jurnal ini ke dalam versi yang lain (misal: dikirim ke respository institusi penulis, publikasi kedalam buku, dan lain-lain), dengan mengakui bahwa naskah telah terbit pertama kali pada Jurnal Implementasi Riset (IRIS).
Lisensi :
Jurnal IRIS diterbitkan berdasarkan ketentuan Creative Commons Attribution 4.0 International License. Lisensi ini mengizinkan setiap orang untuk menyalin dan menyebarluaskan kembali materi ini dalam bentuk atau format apapun, menggubah, mengubah, dan membuat turunan dari materi ini untuk kepentingan apapun, termasuk kepentingan komersial, selama mereka mencantumkan kredit kepada Penulis atas ciptaan asli.



